Friday, June 28, 2013

Adhie Massardi: Rakyat Sudah Tidak Percaya Pemerintah

Adhie Massardi: Rakyat Sudah Tidak Percaya Pemerintah

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Koordinator Gerakan Indonesia Bersih (GIB) Adhie Massardi menyatakan, penolakan rakyat Indonesia terkait kenaikan harga BBM, disebabkan rakyat sudah tidak percaya pemerintah.

"Adanya reaksi keras dari masyarakat menolak kenaikan harga BBM, karena masyarakat tidak percaya kepada pemerintah. Kalau masyarakat percaya kepada pemerintah akan alasan kenaikan harga BBM, pasti masyarakat akan mengamininya," kata Adhie di Jakarta, Jumat (28/6/2013).

Bekas Juru Bicara Presiden Abdurrahman Wahid menuturkan, alasan jebolnya APBN yang selama ini diutarakan pemerintah, pun tidak terbukti. Menurutnya, banyak analis ekonomi yang menampik subsidi BBM mengakibatkan jebolnya APBN.

"Alasan APBN jebol tidak terbukti, karena sudah ditampik oleh analis ekonomi," ujarnya.

Adhie memaparkan, APBN jebol karena adanya perampokan. Dana APBN, lanjutnya, untuk membiayai orang-orang yang super kaya yang punya tunggakan dalam kasus BLBI.

"Pemerintah harus bersikap jujur mengenai alasan menarik subsidi BBM," tegasnya. (*)

Baca Juga:


anda membaca berita Nasional Adhie Massardi: Rakyat Sudah Tidak Percaya Pemerintah yang bersumber dari

No comments:

Post a Comment