Thursday, October 31, 2013

Antara luncurkan website gaya hidup Gohitzz.com

Antara luncurkan website gaya hidup Gohitzz.com

Jakarta (ANTARA News) - Kantor Berita Indonesia Antara hari ini meluncurkan sebuah portal berita baru Gohitzz.com, yang membidik segmen anak muda dan menyajikan berita-berita gaya hidup.

Direktur Utama Kantor Berita Antara, Saiful Hadi menuturkan variasi produk Antara ini diharapkan menjadi pilihan tepat bagi publik yang menginginkan informasi tentang gaya hidup berdasarkan fakta dengan penulisan sesuai kaidah jurnalistik.

"Jadi beritanya bukan seputar gosip artis, tetapi gohitzz.com menyajikan berita gaya hidup yang bernilai," katanya di Jakarta, Kamis.

Pemimpin Redaksi Gohitzz.com, Fredrich C. Kuen mengatakan website yang menyasar kalangan muda usia 15--35 tahun ini tampil beda dibandingkan dengan portal berita gaya hidup yang telah ada di Indonesia saat ini.

"Konten Gohitzz.com sangat beragam dan diulas dengan gaya khas anak muda dan diharapkan setiap konten menjadi panduan pilihan bagi publik untuk mengetahui informasi yang diinginkan," katanya.

Gohitzz.com diluncurkan di fX lifestyle X"nter, Jakarta menghadirkan band KOTAK, Bondan Prakoso dan Ratna Listy.

Website Gohitzz.com berisi berita dan informasi dalam rubrik-rubrik seperti tekno, sehat, hot hitzz, gosip, musik, fashion, potret, travel, kuliner, sport, otomotif, hang out, dan komunitas.(*)


Antara luncurkan website gaya hidup Gohitzz.com
Hiburan - Gaya Hidup

Wednesday, October 30, 2013

Melanie Subono bikin tato baru bergambar burung garuda

Melanie Subono bikin tato baru bergambar burung garuda

Jakarta (ANTARA News) - Musisi sekaligus pegiat organisasi pembela HAM Melanie Subono membuat tato Burung Garuda usai meraih medali perak dalam ajang "International Marching Band" World Music Competition di Belanda.

Melanie mengaku itu adalah momen paling membanggakan saat menjadi Indonesia.

"Rasanya luar biasa, menyanyi di hadapan puluhan ribu penonton membawakan lagu Indonesia dan menang medali pula," kata Melanie saat menghadiri acara "Malam Menjadi Indonesia" di Galeri Nasional Jakarta, Rabu malam.

Seminggu setelah itu Melanie langsung merajah kulit punggungnya dengan gambar burung Garuda.

"Ini KTP gue, KTP yang tercetak di badan gue," kata Melanie menunjukkan tato barunya di punggung.

Melanie menambahkan, menjadi Indonesia artinya bangga akan identitas diri sebagai sebuah bangsa.

"Kenyataannya sekarang o rang-orang senang pakai kaus bendera negara lain,  ngomong kebule-bulean, kalau gue lebih suka nunjukkin dengan karya, menajamkan musik gue ke arah situ, menuangkan lewat pikiran, dan terus berjuang melindungi satwa-satwa yang merupakan kekayaan bangsa, termasuk terus membela hak-hak warga negara yang tertindas," katanya.


Melanie Subono bikin tato baru bergambar burung garuda
sorce

Isi surat Titiek Puspa pada cucu-cucunya

Isi surat Titiek Puspa pada cucu-cucunya

Jakarta (ANTARA News) - Dalam acara "Malam Menjadi Indonesia" di Galeri Nasional Jakarta, Rabu malam, Titiek Puspa membacakan surat yang ditulisnya untuk cucu-cucunya, generasi muda Indonesia.

"Eyang ingin sedikit berbagi tentang pengalaman selama ini, setiap kali berkarya Eyang selalu ingin mewujudkan  apa yang dikatakan dalam lagu "Indonesia Raya" yakni bangunlah jiwanya, bangunlah badannya," kata Titiek Puspa.

Titiek berpesan pada generasi muda agar selalu bersemangat karena kualitas pemuda saat ini sudah bagus.

"Saat Eyang tumbuh, Republik masih kere betul, umur lima tahun Eyang harus berjualan teh di stasiun Semarang, makanan bergizi tidak ada, semua tandas dibawa tentara pendudukan Jepang," katanya.

Oleh sebab itu, Titiek Puspa berpesan agar generasi muda bisa mengisi Indonesia di amsa yang akan datang dengan ketulusan h ati.

"Yang penting tulus, saya dulu juga tidak bisa menguasai teknis musik, tapi hati saya peka melihat hal-hal di sekitar sehingga saya bisa menghasilkan banyak karya," katanya.

Terakhir, Titiek Puspa menyampaikan keinginannya mendirikan sebuah pusat kebudayaan bagi anak-anak berbakat yang tidak mampu.

Hal itu disampaikan pada Wagub DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).

"Pak Ahok, mimpi saya adalah kita punya asrama pendidikan kesenian untuk anak-anak berbakat terutama yang tidak mampu, saya bersedia dengan sepenuh hati berbakti mengabdi jika nanti itu didirikan," katanya.(*)


Isi surat Titiek Puspa pada cucu-cucunya
sorce

Tuesday, October 29, 2013

Charlie Yeung akan menikah

Charlie Yeung akan menikah

Hong Kong (ANTARA News) - Aktris Hongkong, Charlie Yeung mengumumkan akan menikah dengan pria yang telah memacarinya selama 19 tahun, kata media Hong Kong seperti dikutip CNA.

"Saya memiliki kabar gembira untuk berbagi dengan Anda semua. Saya dan belahan hati saya akan menikah!" kata Yeung dalam posting mikroblog.

"Meskipun kami berada di tempat yang berbeda, kami mendorong satu sama lain untuk bekerja keras dalam karier kami, mendukung dan merawat satu sama lain."

Calon pengantin pria adalah orang yang telah dikenal Yeung selama 19 tahun, pengusaha Singapura Qiu Shao Zhi, 49 tahun.

Aktris 39 tahun itu tidak mengungkapkan di mana dia akan mengadakan pernikahan, namun muncul berbagai rumor bahwa dia akan menikah di Singapura pada Sabtu, dengan Valen Hsu sebagai pengiring pengantin.

Ia juga telah mengundang teman-teman selebriti seperti Aaron Kwok dan Angelica Lee.

(H-AK)


Charlie Yeung akan menikah
sorce

Dokter Michael Jackson keluar penjara

Dokter Michael Jackson keluar penjara

Beijing (ANTARA News) - Conrad Murray, mantan dokter yang dihukum karena menyebabkan kematian raja pop Michael Jackson, dibebaskan dari penjara.

Sheriff Los Angeles County mengkonfirmasi Fox News bahwa Murray dibebaskan dari penjara di pusat kota Los Angeles Senin pukul 12.01 waktu setempat.

Mantan ahli jantung ini menjalani kurang dua tahun dari hukuman empat tahun setelah dinyatakan bersalah pada 2011 atas pembunuhan disengaja terhadap Jackson Juni 2009.

Superstar pop itu meninggal setelah menerima dosis mematikan anestesi propofol yang Murray berikan kepada Jackson sebagai bantuan tidur.

Izin praktik Murray tetap ditangguhkan atau dicabut di tiga negara bagian di mana ia sebelumnya berlatih kedokteran.

Hukumannya berkurang separuh karena perilaku yang baik dan Murray telah menghabiskan waktu selama berminggu-minggu di penjara sebelum diadili.

(H-AK)


Dokter Michael Jackson keluar penjara
sorce

Daniel Craig mengesankan dalam "Betrayal" Broadway

Daniel Craig mengesankan dalam "Betrayal" Broadway

New York (ANTARA News) - Drama Betrayal, tentang ketidaksetiaan pernikahan Harold Pinter, yang diperankan pelakon James Bond, Daniel Craig, bersama istrinya, aktris Rachel Weisz, bakal menjadi salah satu lakon terlaris di panggung Broadway.

Para kritikus pada Senin mengatakan, gelaran bintang-bintang itu pertunjukan bernilai.

Craig (45 tahun) berperan sebagai suami, yang dikhianati istrinya, sementara Weisz --yang meraih piala Oscar sebagai aktris pemeran pembantu terbaik pada 2005 dalam film Constant Gardener-- menjadi Emma, istri yang mengkhianatinya dengan berselingkuh selama tujuh tahun bersama teman dekatnya.

Pertunjukan pertama kolaborasi pasangan artis itu sejak mereka menikah, akan dibuka pada Minggu malam.

"Siapa pun yang merogoh kocek cukup dalam untuk menikmati James Bond yang hidup akan mendapat lebih dari kebangkitan kembali karya tak tercela Mike Nichols, Betrayal," isi publikasinya.

Harian New York Daily memuji Craig dan Weisz (43 tahun) atas kekuatan bintang yang mereka angkat dalam seni peran yang juga dimainkan aktor Inggris, Rafe Spall (30 tahun), yang berperan sebagai sosok ketiga dalam cinta segitiga itu.

Harian Independent di London menggambarkan produksi ini sebagai fenomena komersial dan tiket dijual melalui laman tak resmi dengan harga lebih dari 650 dolar Amerika Serikat untuk tiap kursi.

Peran Craig dan Weisz mengubah pengkhianatan menjadi api, tambahnya.

Betrayal, yang diperkirakan memecahkan rekor pada pertunjukan pekan pertama pekan depan, diangkat dari kisah nyata perselingkuhan Harold Pinter tahun 1960-an bersama penyiar radio Joan Bakewell.

Dengan ditulis secara terbalik dengan variasi percakapan yang diplintir, diawali dengan akhir perselingkungan sedangkan akhir pertunjukkan menampilkan awal cerita. Drama itu akan dimainkan hingga 5 Januari.


Daniel Craig mengesankan dalam "Betrayal" Broadway
sorce

Nadia Mulya ajarkan anak manajemen sampah

Nadia Mulya ajarkan anak manajemen sampah

Jakarta (ANTARA News) - Presenter Nadia Mulya mengajarkan manajemen sampah pada anak-anaknya sejak dini.

"Saya mengajari dengan cara mengajak mereka melihat cara pengolahan manajemen sampah yang benar speerti apa, misalnya melihat sentra pengolahan sampah menjadi kerajinan," kata Nadia di Jakarta, Selasa.

Dengan mengajak anak-anak melihat langsung cara pengolahan sampah menjadi sesuatu yang bermanfaat, rasa cinta lingkungan tumbuh lebih efektif pada anak-anaknya.

"Sekarang anak saya yang kelas dua SD sudah kayak pemulung cilik, dia selalu cari sampah di rumah untuk dikreasikan," katanya.

Nadia berharap, sekolah-sekolah bisa menyosialisasikan manajemen sampah pada anak-anak.

"Dengan demikian, generasi selanjutnya bisa lebih peduli dan cinta lingkungan," katanya.


Nadia Mulya ajarkan anak mana jemen sampah
sorce

Kardinal di Vatikan pun nge-tweet lagu Lou Reed

Kardinal di Vatikan pun nge-tweet lagu Lou Reed

Vatican City (ANTARA News) - Kardinal Gianfranco Ravasi (71)  Menteri Kebudayaan Vatikan mengenang Lou Reed dengan menulis lirik lagunya di Twitter.

Ravasi, kardinal asal Italia yang berusia sebaya dengan Reed, menulis bait ketiga dari lagu "Perfect Day".

"Oh, it's such a perfect day/ I'm glad I spent with you/ Oh, such a perfect day/ You just keep me hanging on," tulisnya, seperti yang dikutip dari Reuters.

Ada banyak interpretasi terhadap makna lagu itu, mulai dari penggunan obat-obatan terlarang sampai kisah cinta.

Untuk meyakinkan dirinya tidak bermaksud pada penggunaan obat-obatan, ia kemudian menulis ayat dari Injil tentang peringatan terhadap "ilusi".

Ravasi adalah ahli Injil yang mewakili Gereja Katolik Roma terhadap dunia seni, budaya, sains, dan bahkan kaum atheis.

Ia mengaku seorang yang sangat percaya pada kekuatan budaya kontemporer.

Lou Reed, yang terkenal dengan lagu "Walk on The Wild Side", meninggal Minggu lalu di Long Island, New York. Ia meninggal karena menderita komplikasi penyakit setelah transplantasi hati.


Kardinal di Vatikan pun nge-tweet lagu Lou Reed
sorce

Keratin terkikis sebabkan kerusakan rambut

Keratin terkikis sebabkan kerusakan rambut

Jakarta (ANTARA News) - Keratin merupakan protein yang terdapat pada rambut, kulit, dan kuku manusia, yang dapat terkikis akibat zat tembaga yang ada pada air.

Lais Koelle, Hair Care Scientist-Scientific Communication P&G, dalam siaran pers yang diterima ANTARA News, Selasa, mengungkapkan tim riset Pantene menemukan bahwa ion tembaga pada air mengatalisis reaksi oksidatif yang dapat menyebabkan hancurnya keratin. Ketika terkena sinar ultraviolet, ion dari zat tembaga teraktivasi.

Zat yang teraktivasi ini meningkatkan produksi radikal bebas yang dapat menyerang protein rambut. Terkikisnya protein rambut ini disebut keratin-porosis.

Bila tulang yang kehilangan kalsium menjadi lemah dan rapuh, keratin porosis juga dapat menyebabkan kerusakan rambut yang lebih parah.

Sementara penata rambut, Alfons mengungkapkan rambut merupakan bagian terpenting dari penampilan seseorang.

"Namun seringkali kita menghadapi permasalahan rambut yang datang tanpa kita ketahui penyebabnya," tuturnya.

Dengan mengetahui akar penyebab masalah kerusakan rambut, lanjut Alfons, dapat diketahui cara mengatasinya sehingga rambut selalu tampak sehat berkilau sepanjang waktu,” ujar Alfons.


Keratin terkikis sebabkan kerusakan rambut
Hiburan - Gaya Hidup

Chris Brown dapat keringanan tuduhan

Chris Brown dapat keringanan tuduhan

Washington (ANTARA News) - Penyanyi Chris Brown dan pengawalnya yang menghadapi tuduhan kejahatan penyerangan setelah perkelahian pada akhir pekan lalu, mendapatkan keringanan dakwaan pada Senin.

Pada akhir pekan lalu, Brown dan pengawalnya berkelahi di sebuah hotel di Washington. Keduanya pun kemudian menghadapi tuduhan kejahatan penyerangan kata Departemen Kepolisian Metropolitan Washington, seperti dikutip dari AFP.

Pada Senin, hakim mengurangi tuduhan menjadi pelanggaran penyerangan. Meskipun demikian, hakim mengatakan kepada Brown agar melaporkan kepada petugas percobaan California dalam waktu 48 jam.

Brown (24) sudah tidak asing lagi dengan urusan hukum. Kasusnya yang paling terkenal adalah ketika ia menyerang kekasihnya saat itu, Rihanna sang bintang pop.

Brown ditangkap pada Februari 2009 setelah terlibat dalam konfrontasi fisik dengan Rihanna, yang dia tinggalkan dengan wajah memar dan babak belur.

Setelah mengaku bersalah di pengadilan karena menyerang Rihana, Brown diwajibkan mengikuti konseling kekerasan dalam rumah tangga dan dijatuhi hukuman percobaan lima tahun serta pelayanan kepada masyarakat. Ia mendapat tambahan 1.000 jam kerja pelayanan masyarakat.

Ia pun masih dalam masa percobaan akibat kelakuannya tersebut, ketika peristiwa perkelahian dengan pengawalnya itu terjadi.

Pemerintah California telah dua kali mengajukan tuduhan pelanggaran masa percobaan terhadap Brown tahun ini.

(H-AK)


Chris Brown dapat keringanan tuduhan
sorce

Monday, October 28, 2013

Puteri Indonesia 2013 Whulandary bertemu media Moskow

Puteri Indonesia 2013 Whulandary bertemu media Moskow

Jakarta (ANTARA News) - Putri Indonesia 2013 Whulandary Herman menuju panggung Miss Universe 2013 di Moskow dalam sesi "meet and greet" pada Minggu (27/10) di Crocus City Mall untuk bertemu awak media yang ingin mengenal lebih dekat peserta dari 88 negara.

Siaran pers Pensosbud KBRI Moskow Lailal K. Yuniarti yang diterima Antara di Jakarta, Senin, menyebutkan setelah bertemu dengan awak media baik lokal maupun asing di Crocus City Mall, kegiatan "meet and greet" bagi para kontestan termasuk Whulandary Herman yang berasal dari Sumatera Barat dilanjutkan malam harinya di Atrium Mall, di pusat Kota Moskow.

Dalam kesempatan ini masyarakat Rusia dan para pendukung peserta dari berbagai negara dapat melihat langsung penampilan gadis-gadis kontestan Miss Universe termasuk Whulandary Herman, yang tampil dalam balutan gaun batik berwarna pink. Banyak pengunjung yang memuji Whulandary Herman dengan kekhasan Indonesia, yakni kulit sawo matangnya.

"Terimakasih banyak untuk dukungannya," ujar Whulan yang tampak senang melihat kehadiran masyarakat Indonesia yang mendukungnya di Crocus Mall dan Atrium Mall.

Sejak kedatangannya di Moskow, dara minang yang akrab disapa Uni Whulan ini sudah menjalani beberapa sesi kegiatan dan pemotretan, baik indoor maupun outdoor.

Rangkaian kegiatan yang telah dilakukan di antaranya sesi pemotretan resmi Miss Universe 2013, menghadiri jamuan resmi acara itu di salah satu restoran mewah milik milyuner Rusia, Aras Agalarov, kunjungan dan pemotretan di Red Square dan rangkaian meet and greet di sejumlah lokasi di Moskow.

Selain itu para kontestan juga dijadwalkan mengunjungi rumah sakit kanker khusus anak-anak yang terletak di Moskow. Dalam kegiatan ini Whulan bersama peserta lain akan bertemu dan menghibur pasien anak-anak di rumah sakit tersebut beserta keluarganya.

Disamping itu masih tercatat sejumlah kegiatan lain sebelum menuju babak semi final tanggal 5 November 2013 dan babak final pada 9 November 2013 di Crocus City Hall, salah satu tempat pertunjukan bergengsi di Moskow yang sering menjadi panggung konser para penyanyi tenar dunia.

Selama kegiatan Miss Universe 2013 berlangsung, seluruh peserta mengikuti karantina di Hotel Crowne Plaza, Moskow. Semua peserta termasuk Whulandary Herman harus benar-benar menunjukkan kemandiriannya selama masa karantina ini berlangsung.

Meskipun jumlah masyarakat Indonesia di Moskow tidak terlalu banyak, namun dalam beberapa kegiatan yang terbuka untuk umum, cukup banyak yang hadir dan memberikan dukungan kepada Whulandary Herman. Hal ini tidak ingin kalah dengan diaspora Filipina yang terkenal militan dan total dalam mendukung kandidatnya.

Dalam voting yang dilakukan di situs majalah wanita di Rusia Woman.ru, suara terbanyak diperoleh oleh Miss Myanmar, Moe Set Wine. Meskipun ini bukan voting resmi dari Miss Universe 2013, dukungan suara bagi Whulandary Herman nampaknya masih perlu terus ditingkatkan.

Dukungan untuk Whulandary Herman di situs ini dapat diberikan melalui link http://missuniverse.woman.ru/?module=content_chl_view&id=86 dengan mengklik icon berwarna ungu di bawah foto Whulandary Herman.  (Z003/T007)


Puteri Indonesia 2013 Whulandary bertemu media Moskow
sorce

Cara Daniel Mananta cintai Indonesia

Cara Daniel Mananta cintai Indonesia

Jakarta (ANTARA News) - Pembawa acara Daniel Mananta punya pengalaman sendiri dalam mencintai Indonesia.

Suatu waktu, ia pernah bertemu idolanya, vokalis Red Hot Chilli Pepper Anthony Kiedis di Rusia. Ia pun langsung meminta idolanya itu untuk berfoto bersama. Kiedis sempat menolak permintaan itu dan menanyakan asal Daniel.

"You are so lucky," kata Daniel menirukan Kiedis, saat merayakan ulang tahun kelima bisnis pakaiannya "Damn! I Love Indonesia" di Galeri Indonesia Kaya, Jakarta, Senin sore.

Menurut Daniel, saat itu Kiedis juga mengutarakan bahwa Indonesia punya tempat berselencar terbaik yang pernah dikunjungi vokalis RHCP tersebut.

Daniel baru menyadari keindahan Indonesia ketika ia tinggal tujuh tahun di Australia. Ia pun sempat merasakan kangen dan kehilangan Indonesia ketika ia bersekolah di Negeri Kanguru.

Setelah kembali k e Indonesia, suatu waktu ia pernah mengobrol dengan salah seorang temannya yang mengeluhkan Indonesia dari mulai persoalan politik hingga kemacetan.

"....gue terkejut mereka nggak sesayang itu sama Indonesia," katanya.

Hal-hal bernada pesimis tentang Indonesia lah yang menggelitik Daniel untuk membuat bisnis yang sekaligus mengajak anak-anak muda untuk peduli dan mencintai Indonesia.

"Sesuai dengan visi dan misi kami, mencintai budaya Indonesia," katanya.

Merek baju yang dibuatnya mengedepankan desain-desain yang menggambarkan Indonesia, misalnya wayang dan punakawan. Meski begitu, ia merasa dirinya belum banyak melakukan sesuatu untuk negara

"Tapi sebagai pemuda, gue selalu berusaha yang terbaik. Daripada nongkrong nggak jelas mending ngelakuin sesuatu. Fashion salah satunya," tutupnya.


Cara Daniel Mananta cintai Indonesia
Hiburan - Gaya Hidup

Ayu Dewi: pemuda harus punya moral baik

Ayu Dewi: pemuda harus punya moral baik

Jakarta (ANTARA News) - Presenter Ayu Dewi mengatakan pemuda Indonesia harus tetap memiliki moral yang baik untuk mendukung terciptanya kehidupan yang lebih teratur dan nyaman.

"Misalnya, orang-orang yang lagi menyetir mobil. Kalau para pemuda bermoral, mereka menghargai satu sama lain dan jadinya jalanan tidak macet karena tidak 'rebutan' jalan," ujarnya ditemui di Jakarta Fashion Week 2014 pekan lalu.

Selain menjaga moral yang baik, menurut Ayu, pemuda juga harus bekerja keras untuk menuai prestasi, dan tetap menjaga nilai sopan santun serta menghormati orangtua.

"Kalau kita lihat orang-orang besar saat ini, pasti mereka punya prinsip seperti itu," kata perempuan berusia 29 tahun itu.

Sebagai orangtua, Ayu Dewi pun ingin membesarkan anaknya untuk menjadi bagian dari generasi muda Indonesia yang berkualitas. Sambil berseloroh, Ayu men gemukakan keinginannya untuk menjadi Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Indonesia.

"Setelah saya punya anak, setiap melihat anak kecil saya ingin memastikan agar dia asupan gizinya bagus dan masa depannya terjaga," tuturnya.


Ayu Dewi: pemuda harus punya moral baik
sorce

Sumpah Pemuda, Barli Asmara janji terus berkarya

Sumpah Pemuda, Barli Asmara janji terus berkarya

Jakarta (ANTARA News) - Perancang busana Barli Asmara ingin meneruskan semangat Sumpah Pemuda dengan caranya sendiri.

Barli mengemukakan komitmennya untuk memajukan bangsa di jalan yang positif, termasuk melalui dunia mode.

"Kalau ada yang mau ikut berkecimpung di bidang fashion, harus punya komitmen," katanya saat ditemui di Jakarta Fashion Week 2014 baru-baru ini.

Komitmen itu menurut dia adalah terus mengasah kemampuan di bidang fashion tanpa terlena dengan segala keglamoran yang ditawarkan dunia mode.

"Saya janji akan membuat karya-karya terbaik untuk bangsa hingga akhir hayat,"  kata Barli lalu mengatakan dia bertekad menjadi legenda mode yang karyanya selalu dikenang.


Sumpah Pemuda, Barli Asmara janji terus berkarya
sorce

Sunday, October 27, 2013

Jajang C. Noer prihatin pada pendidikan bahasa Indonesia

Jajang C. Noer prihatin pada pendidikan bahasa Indonesia

Jakarta (ANTARA News) - Aktris Jajang C. Noer prihatin pada kurangnya pendidikan bahasa dan sastra Indonesia yang membuat sebagian anak muda zaman sekarang kurang memahami bahasa nasional.

Ia mencontohkan, selama ini kata "apresiasi" yang merupakan kata serapan dari Bahasa Inggris lebih sering digunakan daripada kata "penghargaan", padanannya dalam Bahasa Indonesia.

"Ada kata 'penghargaan'. Kalau ada padanannya kenapa harus pakai bahasa asing?" katanya saat ditemui di Galeri Indonesia Kaya, Selasa (22/10) lalu.

"Bahasa adalah hasil, cerminan dari otak. Kalau kita bener kepalanya, akan bener juga hatinya. Itu semua berhubungan, otak, hati, dan ucapan. Kalau satu enggak benar, apa lagi dua, ya udah, kacau," katanya.

Menurut dia, hal itu terjadi karena ada yang salah dalam pendidikan bahasa dan sastra Indon esia.

"Bukan pemuda yang salah, pendidikan yang salah," kata Jajang


Jajang C. Noer prihatin pada pendidikan bahasa Indonesia
sorce

David Beckham dan anaknya tabrakan mobil

David Beckham dan anaknya tabrakan mobil

London (ANTARA News) - Mantan bintang sepak bola David Beckham, (38) dan anaknya, Brooklyn Beckham (14) terlibat tabrakan mobil saat kendaraan mereka keluar dari rumah di Beverly Hills, Los Angeles.

Beckham yang pada Jumat petang itu mengendarai Range Rover Sport hitam, menabrak SUV putih saat mengemudi keluar dari pekarangan rumahnya.

Mobilnya penyok, namun dia dan Brooklyn anaknya yang duduk di kursi penumpang, menurut Daily Star tidak terluka sedikitpun.

Saksi mata mengatakan, mantan kapten kesebelasan Inggris yang baru saja pensiun dari LA Galaxy itu keluar untuk sekedar jalan-jalan dengan Brooklyn saat mereka bertabrakan dengan SUV putih itu.

Berbagai laporan mengatakan polisi dipanggil ke tempat kejadian setelah mobil Beckham menghantam mobil yang dikemudikan oleh seorang wanita.

Dalam foto yang beredar Beckham tampak berbicara dengan seorang polisi membahas insiden tersebut.

Beckham memakai sepatu, celana jeans, t-shirt dan topi saat berbicara di ujung jalan masuk rumahnya.

Putra sulungn buah pernikahannya dengan  Victoria Beckham, tidak tampak di foto itu.

(Uu.H-AK)


David Beckham dan anaknya tabrakan mobil
sorce

Amitabh Bachcahn dianugerahi Hridaynath Mangeshkar

Amitabh Bachcahn dianugerahi Hridaynath Mangeshkar

Mumbai (ANTARA News) - Megabintang Boolywood Amitabh Bachchan menerima penghargaan Hridaynath Mangeshkar ketiga atas kontribusinya untuk industri film.

Penghargaan bergengsi ini seharusnya diberikan langsung Ratu Melodi Lata Mangeshkar kepada Bachchan, namun karena masalah kesehatan dia tidak bisa melaksanakannya. Sutradara Subhash Ghai menggantikan menyerahkan kehormatan itu.

"Saya punya segalanya dalam hidup ini dari Mumbai, keberhasilan, ketenaran, istri, anak-anak dan sekarang bahkan cucu. Saya benar-benar bangga menjadi Mumbaikar, karena kota ini telah memberi saya yang terbaik," kata Bachchan setelah menerima penghargaan itu seperti dikutip PTI.

Megabintang berusia 72 tahun itu memuji Lata Mangeshkar dan bahkan berjanji berbicara dalam bahasa ibunya (Marathi) nanti.

"Lataji telah sangat baik kepada kami, bahkan di masa lalu ketika dia bernyanyi untuk Jaya. Sayang dia tidak bisa hadir hari ini akibat penyakit yang dideritanya," kata Bachchan.

Penyerahan penghargaan itu diikuti dengan konser musik "Hridayotsava 71", yang merupakan penghargaan musik untuk Bachchan dan Mangeshkar, dengan beberapa nomor hit terbaik dari tahun ke tahun yang dinyanyikan Shaan, Sunidhi Chauhan, Sudesh Bhosale, Mahalaxmi, Sadhana Sargam dan banyak bintang penyanyi gemerlap lainnya.

Keluarga Mangeshkar telah menyelenggarakan ulang tahun Pt Hridaynath selama 24 tahun terakhir, dan penghargaan pertama diberikan oleh Lata Mangeshkar pada 2011.  Bungsunya, Asha Bhosle, dianugerahi penghargaan sama tahun lalu.


Amitabh Bachcahn dianugerahi Hridaynath Mangeshkar
sorce

Saturday, October 26, 2013

Michael Jackson selebriti meninggal terkaya versi Forbes

Michael Jackson selebriti meninggal terkaya versi Forbes

Beijing (ANTARA News) - Raja Pop Michael Jackson berada di puncak daftar mendiang selebriti  dengan penghasilan tertinggi versi Forbes.

Jackson menerima 160 juta dolar AS selama tahun lalu, antara Oktober 2012 sampai Oktober 2013, menurut perkiraan Forbes.

Pemasukannya antara lain dari pertunjukan-pertunjukan Cirque du Soleil bertemakan Jackson, penjualan rekaman musik, katalog musik pribadi dan 50 persen bagian saham dari kerajaan publikasi Sony/ATV yang memiliki hak cipta atas lagu oleh antara lain The Beatles, Lady Gaga, Eminem dan Taylor Swift.

Sebagian besar uangnya berasal dari dua pertunjukan Cirque. "Immortal", acara keliling dunia yang meraup lebih dari 300 juta dolar AS sejak dibuka pada 2011.

"One," sebuah acara yang dibuka di Mandalay Bay di Las Vegas pada Mei tahun ini,  "rutin terjual habis," kata majalah itu.

King of Rock `n` Roll Elvis Presley berada di urutan kedua pada daftar itu, dengan pemasukan 55 juta dolar AS.

Kreator "Peanuts" Charles Schulz berada di posisi  ketiga dengan 37 juta dolar. Elizabeth Taylor di posisi empat dan  bintang reggae Bob Marley  di posisi lima besar dengan pendapatan 18 juta dolar.

Bintag Kung fu China Bruce Lee jug masuk daftar itu dengan pendapatan sebesar 7 juta dolar AS pada tahun 2012.

Albert Einstein, yang meninggal pada tahun 1955 dan merupakan satu-satunya ilmuwan  di daftar itu, terus menghasilkan jutaan dolar untuk fotonya yang terkait dengan produk "pintar".

Berikut ini nama-nama selebriti paling produktif setelah dia meninggal tahun 2013 versi Forbes:

1 . Michael Jackson (160 juta dolar AS)

2 . Elvis Presley  (55 juta)

3 . Charles Schulz AS (37 juta)

4 . Elizabeth Taylor  (25 juta)

5 . Bob Marley (18 juta)

6 . Marilyn Monroe (15 juta)

7 . John Lennon US (12 juta)

8 . Albert Einstein (10 juta)

8 . Bettie Halaman (10 juta)

10 . Theodor Geisel (9 juta)

10 . Steve McQueen (9 juta)

12 . Bruce Lee (7 juta)


(Uu.H-AK/


Michael Jackson selebriti meninggal terkaya versi Forbes
sorce

Happyholiday canangkan program hemat "traveling"

Happyholiday canangkan program hemat "traveling"

Jakarta (ANTARA News) - Salah satu Online Travel Agent (OTA) di Indonesia happyholiday.travel mencanangkan program hemat gencar melakukan kampanye "traveling" sebagai peserta di ajang ITHF (Indonesia Travel Holiday Fair) di Kemayoran Jakarta, 25--27 Oktober 2013.

Dalam keterangan persnya, Sabtu, Arnold Sebastian Egg selaku pendiri happyholiday.travel menjelaskan aktivitas branding dan kampanye "offline" harus terus dilakukan untuk mengetahui keinginan masyarakat dalam beraktivitas booking terutama secara online.

Selain itu juga sebagai bentuk presentasi diri bahwa online travel itu terus melakukan peningkatan perubahan layanan untuk kemudahan pelanggannya.

"Kami ingin dapat feedback dari pengunjung tentang keinginan mereka kalau 'booking online', dan juga mau presentasi diri kami ke masyarakat karena ada banyak perubahan m enarik di situs kami," kata pria yang akrab disapa Arno itu.

Arnold Sebastian juga menambahkan saat ini pengguna OTA di Indonesia memang masih sangat kecil baru 12 persen, jika dibandingkan dengan negeri seperti di Inggris  yang sudah mencapai 78 persen pengguna OTA untuk aktivitas 'booking dan travellernya', padahal potensi pengguna OTA di Indonesia sangat besar.

"Kami belum punya target untuk jualan dalam tiap even 'off air'. Kami lebih kepada branding, karena memang online travel masih belum memasyarakat secara luas, tugas kami mengedukasi itu," ujarnya.

Namun Arno meyakinkan meski peminat masih kecil, perkembangan yang terjadi terus berkelanjutan,artinya masyarakat kian sadar bahwa setelah "market place" aktivitas traveling bisa juga dilakukan secara online, tanpa perlu lagi direpotkan dengan pemesanan via agen offline.

"Dengan online, masyarakat bisa langsung menentukan pilihan hotel dan aktifitas liburan yang sesuai dengan budgetnya,karena  bi sa mengecek dan melakukan langsung booking via online lewat OTA seperti happyholiday," katanya.

Happyholiday.travel sendiri termasuk satu dari sedikit agen travel di dunia maya yang berani bersaing dalam aktivitasnya, meski baru setahun namun OTA ini sudah menjalin lebih dari 150 ribu hotel dari seluruh dunia.

Sejumlah kampanye terus dilakukan untuk memperkuat pasar OTA di Indonesia, bahkan dengan serius mencanangkan program traveller murah, untuk memberikan motivasi bagi para traveller atau pun bookers yang mau melakukan perjalanan travelingnya.(*)


Happyholiday canangkan program hemat "traveling"
Hiburan - Gaya Hidup

Friday, October 25, 2013

Sisa pekerjaan usai Jakarta Fashion Week 2014

Sisa pekerjaan usai Jakarta Fashion Week 2014

Jakarta (ANTARA News) - Pagelaran Jakarta Fashion Week (JFW) 2014 yang berakhir pada Jumat (25/10) malam masih menyisakan pekerjaan-pekerjaan rumah bagi para perancang busana Tanah Air.

Menurut pengamat mode dan perancang busana, Lenny Agustin, para perancang masih harus bekerja untuk menjadikan fesyen sebagai bagian dari kehidupan masyarakat Indonesia.

Sampai sekarang, Lenny menuturkan, fesyen belum menjangkau seluruh kalangan masyarakat, baru menjadi bagian dari masyarakat kalangan ekonomi menengah ke atas.

"Fesyen memang masih belum membudaya di masyarakat kita dan ini PR buat desainer untuk membuat produk massal," kata Lenny kepada ANTARA di sela penutupan Jakarta Fashion Week 2014.

Menurut dia, hal itu antara lain terjadi karena kebanyakan perancang busana hanya mengarahkan produk mereka untuk kalangan menengah ke atas.

"Kebanyakan anak-anak muda kepinginnya jadi desainer papan atas. Sedangkan yang menengah ke bawah enggak digarap," katanya.
 
"Indonesia ini lebih luas menengah ke bawah. Dari desainernya sendiri belum ke arah sana. Nah itu sih kenapa masih belum membudayanya," tambah dia.

Masyarakat kebanyakan, menurut Lenny, umumnya membeli busana dari pasar-pasar konveksi seperti Tanah Abang, Jakarta Pusat, karena ingin menyesuaikan belanja pakaian dengan isi kantong. 

"Jadinya memang mereka bukan memilih mode tapi membeli sesuatu yang pas dengan isi kantong mereka. Jadinya baju-baju mereka sesuai dengan selera pedagang di sana," ujar dia.

Menurut Lenny, sebagian perancang enggan menciptakan produk untuk kalangan menengah ke bawah di antaranya karena gengsi, belum tahu bisnis dan belum memiliki tim produksi kuat.

Kondisi yang berbeda terjadi di negara-negara seperti Jepang, Korea dan Thailand.

Menurut Lenny, para perancang busana di negara-negara itu tak segan membuat produk massal yang terjangkau oleh semua kalangan masyarakat.

Ia berharap nantinya acara semacam Jakarta Fashion Week mampu menarik minat semua kalangan masyarakat dan membuat mereka sadar fesyen.


Sisa pekerjaan usai Jakarta Fashion Week 2014
Hiburan - Gaya Hidup

Para ksatria mode tutup Jakarta Fashion Week 2014

Para ksatria mode tutup Jakarta Fashion Week 2014

Jakarta (ANTARA News) - Para ksatria mode menutup Jakarta Fashion Week 2014 dengan menampilkan karya-karya mereka dalam pagelaran Dewi Fashion Knights 2013 pada Jumat malam (25/10).

Para perancang seperti Oscar Lawalata, Priyo Oktaviano, Toton Januar dan Tex Saverio menyuguhkan karya dengan tema berbeda dalam pagelaran bertajuk "Tales of Goddes", yang ingin memvisualisasikan Dewi dalam sosok perempuan masa kini.

Oscar menampilkan koleksi "My Name is Andromeda", yang merupakan pernyataannya mengenai kepercayaan bahwa konstelasi kekuatan dan kelemahan perempuan merupakan peleburan galaksi kepribadian multitalenta - personifikasi perempuan Indonesia yang sempurna dalam laju zaman.

Ia mengonstruksikan kecantikan dan kepribadian perempuan dalam busana-busana geometris berbahan tenunan serat wool (viscose) dan sutra hitam.

Lalu ada Priyo, yang menyuguhkan busana-busana bertema "Galore", kemegahan.

Priyo memadupadan kain tenun tapis berhias emas yang melambangkan kemewahan dan kejayaan kerajaan Lampung pada masa lalu dengan kemegahan istana Versailles di Prancis dalam karyanya.

Koleksi busana yang ditampilkan sebagian mirip dengan seragam perang Jenderal Perancis, Napoleon Bonaparte, dengan sentuhan feminin dan unsur modern.

Warna-warna busananya terkesan mewah dan gagah seperti emas, hitam dan merah. Semuanya menggunakan 80 persen kain tapis Lampung yang diolah dalam kemasan kemegahan Eropa.

Sementara Toton menuangkan keindahan alam dalam koleksi busananya yang bertema "The Sulthan and The Mermaid Queen: Abyss".

Dalam pagelaran itu juga ditampilkan busana-busana koleksi Populo Batik, yang menyuguhkan versi kontemporer dari sosok dewi-dewi Barat dan Timur yang kuat, jujur dan percaya diri.

Dan Tex Saverio menutup pagelaran itu dengan gaun-gaun dan jubah panjang dalam koleksi busana bertema "Exoskeleton".


Para ksatria mode tutup Jakarta Fashion Week 2014
Hiburan - Gaya Hidup

Orlando Bloom dan Miranda Kerr berpisah

Orlando Bloom dan Miranda Kerr berpisah

New York (ANTARA News) - Aktor Inggris Orlando Bloom dan model Miranda Kerr asal Australia berpisah setelah tiga tahun menikah.

Bloom (36), yang membintangi versi modern "Romeo dan Juliet" di Broadway dan Kerr (30) pada Jumat (25/10) mengatakan mereka telah berpisah selama beberapa bulan.

Pasangan yang mulai berkencan pada 2007 dan menikah tahun 2010 itu dikarunia seorang putra berumur dua tahun, Flynn.

Setelah bersama-sama selama enam tahun, belum lama ini mereka memutuskan untuk memformalkan perpisahan, kata perwakilan mereka seperti dilansir kantor berita Reuters.

"Meskipun ini merupakan akhir dari pernikahan, mereka akan tetap memberikan cinta, dukungan dan rasa saling menghargai sebagai orangtua bagi putra tunggal mereka dan sebagai keluarga," demikian pernyataan tersebut.

Pengumuman itu mengakhiri spekulasi sekitar setahun bahwa Bloom, yang antara lain membintangi film "Lord of the Ring" dan "Pirate of the Caribean" sudah berpisah dengan Kerr, salah satu model dengan pendapatan tertinggi.

Pasangan itu sudah tidak tampil bersama di depan publik sejak Bloom mengawali debut di Broadway pada pertunjukan "Romeo dan Juliet" pada 19 September.

(Uu.M007)


Orlando Bloom dan Miranda Kerr berpisah
sorce

Kelly Clarkson menikah dengan manajer musik

Kelly Clarkson menikah dengan manajer musik

Los Angeles (ANTARA News) - Penyanyi Amerika Serikat Kelly Clarkson Senin mengumumkan di Twitter bahwa ia menikah dengan manajer musik tunangannya Brandon Blackstock pada Minggu, menurut laporan media AS.

"Aku resmi menjadi Nyonya Blackstock. Kami kemarin menikah di Blackberry Farms di TN (Tennessee), tempat paling indah yang pernah diketahui!," kicau Clarkson.
 
Clarkson, pemenang musim pertama dari kontes reality menyanyi "American Idol", telah berpacaran dengan Blackstock selama dua tahun sebelum mereka mengikat simpul pernikahan.

Penyanyi 31 tahun itu mengatakan kepada media AS bahwa ia berharap untuk memiliki dua anak dengan Blackstock, 36 tahun, dan bermaksud untuk "segera" memiliki anak-anak yang lucu.

Dia mengatakan anak sulung Blackstock dari dua anak hasil pernikahan sebelumnya akan menjadi remaja pada saat itu, dan dipastikan dapat membantu menjaga adik-adik mereka.
(AK)


Kelly Clarkson menikah dengan manajer musik
sorce

Gita Wirjawan: fashion kebanggaan tradisi Indonesia

Gita Wirjawan: fashion kebanggaan tradisi Indonesia

Jakarta (ANTARA News) - Menteri Perdagangan Gita Wirjawan menyatakan pagelaran busana, fashion show, merupakan kebanggan terhadap warisan dan tradisi Indonesia.

"Tapi kita jarang berpikir untuk ekspor budaya. Itu cerminan kegemilangan bangsa setelah kita bisa ekspor produk," kata Mendag saat menghadiri penutupan Jakarta Fashion Week (JFW), di Senayan City, Jumat malam.

Menurutnya, Indonesia kaya akan inovasi dan kreasi. Potensi dan prospek yang bersinar dapat berasal dari industri kreatif dan budaya Indonesia yang begitu banyak.

Nilai ekspor Indonesia dalam bidang yang terkait fashion berjumlah sekitar 16 miliar dolar. Ia yakin dalam jumlah itu, belum sepenuhnya terasa kreasi dan inovasi anak bangsa.

Ia pun mendorong pemangku kepentingan, termasuk mereka yang berhubungan dengan dunia mode seperti perancang, dan model untuk berkreasi.

Ia memuji bakat-bakat Indonesia dalam bidang mode, seperti Tex Saverio, yang rancangannya pernah dipakai oleh penyanyi Lady Gaga.

"Mereka berkarya untuk kepentingan bangsa dan negara. Bringing Indonesia to the world," kata Mendag Gita Wirjawan.

Ia pun menilai JFW sebagai gelaran yang bagus karena responnya tidak hanya berasal dari luar negeri, namun juga luar negeri.

"Saya harap Kementerian Perdagangan bisa terus mendukung, bukan hanya buyers room, tetapi trade show," tutupnya.

Mendag Gita Wirjawan malam ini menghadiri penutupan JFW 2014 yang diadakan di Senayan City. Sebelum ke acara pagelaran busana, ia menyempatkan diri untuk berkenalan dan berbincang-bincang dengan sejumlah perancang busana yang terlibat di JFW 2014.(*)


Gita Wirjawan: fashion kebanggaan tradisi Indonesia
Hiburan - Gaya Hidup

Obin suguhkan busana buatan tangan di JFW 2014

Obin suguhkan busana buatan tangan di JFW 2014

Jakarta (ANTARA News) - Perancang busana Indonesia, Josephine Werratie Komara atau akrab disapa Obin pada pagelaran tunggal bertajuk "Indonesia Memanggil" menyuguhkan parade busana kebaya buatan tangan di Jakarta Fashion Week 2014, Jumat.

"80 persen busana yang tadi ditampilkan ditenun tangan. Ribuan perajin batik terlibat. It's Bin house family. Makanya mahal," kata Obin pada jumpa pers di Jakarta.

Obin dikenal sebagai perancang busana yang mengusung karya dengan mengandalkan tangan.

Pada pagelaran busana tunggalnya kali ini menampilkan sebanyak 40 busana kebaya modern buatan tangan yang dipadankan dengan bawahan kain bermotif batik.

Ke-40 busana ini dibalut dengan warna-warna yang cerah seperti hijau, merah, kuning dan oranye. Obin juga dikenal sebagai seniman kain. Setiap helai wastra yang dilansirnya merupakan karya para pengrajin yang tersebar di seluruh Indonesia.

Obin juga dikenal selalu mengeksplorasi kain. Di atas kain yang dipintal, Obin membuat berbagai motif batik. Mengenai makna dari pagelaran kali ini, Obin tak bersedia menjelaskan detil.

"Semua orang pasti bisa merasakan," katanya. Pagelaran di JFW 2014 kali ini merupakan yang ketiga bagi Obin.(*)


Obin suguhkan busana buatan tangan di JFW 2014
Hiburan - Gaya Hidup

Agnes Monica pemegang saham produk telekomunikasi

Agnes Monica pemegang saham produk telekomunikasi

Jakarta (ANTARA News) - Artis serta penyanyi kenamaan Indonesia, Agnes Monica kini merambah ke dunia bisnis teknologi komunikasi dengan berinvestasi pada salah satu perusahaan smartphone ASEAN, Ninetology.

Agnes mengaku bahwa investasinya ini bukan kali pertama. Dia menyebutkan bahwa sejak kecil dirinya serta keluarga sudah mulai berinvestasi meski dalam bentuk yang berbeda.

"Orangtua saya berinvestasi dengan membayar guru les menyanyi, saya berinvestasi dengan menjaga kondisi tubuh saya sehingga bisa seperti sekarang," katanya saat jumpa pers di Jakarta Selatan, Jumat.

Pelantun lagu "Muda" tersebut mengaku tertarik berinvestasi di dunia teknologi komunikasi karena pasar telekomunikasi di Indonesia masih besar dan masih banyak ruang untuk berkembang.

"Indonesia punya 240 juta penduduk, dan hanya 60 juta yang memiliki kemampuan beli. Jadi masih banyak ruang untuk berkembang," katanya.

Selain itu, alasannya ikut berinvestasi dan bahkan menjadi pemegang saham mayoritas di PT. Ninetology Indonesia adalah karena manusia pada dasarnya membutuhkan komunikasi serta aktualisasi diri.

"Jadi sebenarnya di Indonesia yang butuh koneksi itu ada 240juta jiwa," lanjutnya.

Dia juga yakin bahwa perusahaannya nanti bisa semakin berkembang dan memberikan kontribusi untuk perkembangan warga Indonesia.

"Kalau mendapatkan informasi lebih mudah ya perkembangan sebuah negara juga akan lebih baik," katanya.


Agnes Monica pemegang saham produk telekomunikasi
sorce

Nutrisi yang tepat untuk sehatkan rambut

Nutrisi yang tepat untuk sehatkan rambut

Jakarta (ANTARA News) - Rambut yang sehat dan indah lebih tergantung pada konsumsi nutrisi daripada dengan produk-produk perawatan rambut dan kulit kepala.

Ahli kesehatan rambut dan kulit kepala Ricardo Vila Nova dari Urban Retreat di Harrods mengatakan asupan nutrisi yang buruh dapat menyebabkan rambut menipis dan rontok serta layu, kering dan kelebihan kelenjar minyak atau sebum.

Trichologist itu menjelaskan, gaya hidup dengan tingkat stress tinggi dan nutrisi yang buruk dapat menjadi pemicu kerusakan rambut yang membutuhkan waktu pemulihan sampai empat tahun.

Ia menyarankan pemilik rambut yang sering patah mengonsumsi daging merah.

"Zat besi adalah penguat rambut paling bagus. Ini membawa pasokan oksigen darah ke seluruh tubuh sehingga dapat menjaga rambut tetap kuat dan ternutrisi," kata Vila Nova seperti dilansir laman DailyMail.

Rambut yang tipis dan lemah adalah pertanda pertama yang menunjukkan seseorang kurang mendapatkan cukup zat besi.

Konsumsi satu porsi daging sapi atau domba setidaknya dua kali sepekan disarankan untuk mengatasi masalah itu karena daging merah merupakan sumber zat besi yang baik.

Bagi para vegetarian, asupan zat besi bisa diperoleh dari tahu atau lentil, yang juga merupakan sumber zat besi.

Dan kalau mulai beruban? Cobalah makan cokelat.

Melanin, pigmen yang membentuk warna rambut dan kulit, bertanggungjawab menjaga warna rambut. Makanan yang meningkatkan keberadaan melanin dalam tubuh di antaranya cokelat, khususnya jenis cokelat hitam.

Sementara jika menginginkan rambut yang lebih lembut, disarankan mengonsumsi salmon yang mengandung Omega-3 dan 6 untuk meningkatkan kesehatan kulit kepala.

Asam lemak esensial dapat menjaga kulit kepala tetap lembab sehingga membantu rambut menjaga hidrasi dan elastisitas.

Ikan seperti tuna, salmon dan mackerel bisa menjadi sumber asam lemak baik dan memakannya dua kali sepekan akan baik untuk menjaga kesehatan kulit kepala.

Alpukat dan buah kenari bisa membuat rambut lebih bersinar. Lebih banyak pelumas pada lapisan kutikula pada rambut akan membuat permukaan rambut lebih halus dan lebih berkilau.


Nutrisi yang tepat untuk sehatkan rambut
Hiburan - Gaya Hidup

Robert De Niro main properti di China

Robert De Niro main properti di China

Shanghai (ANTARA News) - Sebuah konsorsium Amerika Serikat yang di dalamnya termasuk aktor Robert De Niro berencana membangun proyek properti besar di wilayah komersial Shanghai yang bersejarah.

"Project 179 dekat distrik Bund akan membangun kompleks bangunan seluas 76.500 meter persegi, kata para mitra usaha seperti dikutip AFP.

Dibuka pada 2016, kompleks bangunan ini akan terdiri dari hotel, pasar swalayan, bioskop dan sebuah gedung kesenian.

De Niro yang terkenal atas perannya dalam sejumlah film termasuk "Taxi Driver" dan "GoodFellas", mengunjungi Shanghai untuk menghadiri seremoni penandatanganan proyek.

"Dengan memastikan ebuah rancangan yang melukiskan sejarah Shanghai, Project 179 bisa menjadi permata dalam mahkota kota ini: mengantarkan masa depan cemerlang selain bentuk penghormatan untuk kekayaan dan masa lalunya," kata De Nir o.

Bund adalah jalur di sepanjang sungai yang membelah kota Shanghai yang dijejeri gedung-gedung tinggi yang menjadi markas bank-bank dan perusahaan-perusahaan terbesar di kota itu.


Robert De Niro main properti di China
sorce

Thursday, October 24, 2013

Jamie Dornan jadi Christian Grey di "Fifty Shades"

Jamie Dornan jadi Christian Grey di "Fifty Shades"

Los Angeles (ANTARA News) - Aktor Irlandia Utara Jamie Dornan akan menggantikan Charlie Hunnam sebagai Christian Grey dalam film "Fifty Shades of Grey".

Hunnam batal main di film adaptasi dari novel karya E.L James ini enam minggu setelah dirinya diumumkan. Produser film tersebut harus bergegas mencari penggantinya karena menurut rencana, pengambilan gambar akan dimulai bulan depan.

"Siap-siap...dia di sini. Selamat bergabung #TeamFifty @JamieDornan1 x," kicau James sang penulis di Twitter.

Universal Pictures belum mengonfirmasi berita dari James, seperti yang dikutip dari laman Reuters.

Dornan (31) merupakan mantan peragawan Calvin Klein. Ia akan beradu peran dengan aktris Dakota Johnson di film yang disutradarai Sam Taylor-Wood ini.

Dornan pernah tampil di film "Marie Antoinette" (2006) karya Sofia Coppola. Baru-baru ini, ia tampil di serial televisi "Once Upon a Time" musim pertama dan kedua.

"Fifty SHades of Grey" merupakan kisah cinta mahasiswi sastra Anastasia dan pengusaha kaya Christian Grey. Buku itu keluar pada tahun 2011 dan menjadi fenomena.

Debut James dan seri pertama dari trilogi "Fifty Shades" itu menjadi buku pertama yang paling cepat meraih satu juta kopi di Inggris Raya.


Jamie Dornan jadi Christian Grey di "Fifty Shades"
sorce

Istri aktor Clint Eastwood ajukan gugat cerai

Istri aktor Clint Eastwood ajukan gugat cerai

Los Angeles (ANTARA News) - Istri ikon Hollywood Clint Eastwood, Dina Eastwood mengajukan gugatan cerai, dengan alasan perbedaan "yang tak dapat didamaikan" setelah mengarungi bahtera rumah tangga selama 17 tahun, kata juru bicara pengadilan Rabu.

Dina Eastwood, seorang wartawati 48 tahun, mengajukan surat gugat cerai itu pada Selasa di Monterey County, sebelah selatan San Francisco, di mana bintang "Dirty Harry" itu tinggal.

Dia mencari hak asuh fisik atas putri 16 tahun mereka Morgan, memberikan legenda film berumur 83 tahun itu hak kunjungan anak, menurut petisi perceraian, yang salinannya dikirim ke AFP.

Dia juga memerlukan dukungan pasangan dan untuk aktor-sutradara Eastwood diharuskan membayar seluruh biaya hukum.

Laporan-laporan muncul pada Agustus bahwa Dina Eastwood ingin mengajukan gugatan cerai, tetapi tidak ada konfirmasi pada saat itu, atau dokumen hukum yang diajukan.

Majalah People melaporkan bahwa dia mengajukan surat untuk perpisahan secara hukum pada 7 Oktober, tetapi kemudian menarik kembali, sebelum mengajukan surat cerai penuh pada pekan ini.

"Ini benar-benar menyedihkan," kata sumber majalah itu ketika mengkonfirmasikan perpecahan pasangan selebriti itu bulan lalu, dan menambahkan: "Mereka adalah mitra besar selama bertahun-tahun".

Majalah itu mengatakan bahwa bintang kawakan tersebut terlibat kencan dengan Erica Fisher, yang sudah tinggal di rumahnya di daerah Los Angeles dan sering terlihat mengendarai Mercedes Benz Eastwood di sekitar kota.

Laporan-laporan media menyatakan bahwa Dina Eastwood kemudian terlibat kencan dengan mantan suami Erica Fisher, Scott Fisher.

Pernikahan tersebut mulai mendekati perpisahan ketika Dina meluncurkan TV reality show "Mrs Eastwood and Company," yang menampilkan dirinya dan dua putri Clint. Aktor ini muncul sesekali, tetapi muncul dengan suasana tak nyaman.

"Clint sangat marah mengenai acara itu," kata seorang sumber yang dekat dengan Eastwood kepada People.

"Ini bertentangan dengan semua yang dia inginkan: dia sangat pribadi, dan dia menghadirkan anak-anaknya di TV Itu bukan saat yang menyenangkan bagi mereka..."

Eastwood telah menikah sekali sebelumnya, dan memiliki delapan anak dengan enam wanita yang berbeda, menurut situs industri film IMDb.

Dia telah memenangkan empat Oscar selama lebih dari setengah abad berkarir, termasuk film paling baru terbaik dan sutradara terbaik untuk filmnya "Million Dollar Baby" pada tahun 2004.

Dia menyabet dua Academy Award yang sama pada tahun 1992 untuk filmnya "Unforgiven."
(AK)


Istri aktor Clint Eastwood ajukan gugat cerai
sorce

Istri Clint Eastwood ajukan gugat cerai

Istri Clint Eastwood ajukan gugat cerai

Los Angeles (ANTARA News) - Istri ikon Hollywood Clint Eastwood, Dina Eastwood mengajukan gugatan cerai, dengan alasan perbedaan "yang tak dapat didamaikan" setelah mengarungi bahtera rumah tangga selama 17 tahun, kata juru bicara pengadilan Rabu.

Dina Eastwood, seorang wartawati 48 tahun, mengajukan surat gugat cerai itu pada Selasa di Monterey County, sebelah selatan San Francisco, di mana bintang "Dirty Harry" itu tinggal.

Dia mencari hak asuh fisik atas putri 16 tahun mereka Morgan, memberikan legenda film berumur 83 tahun itu hak kunjungan anak, menurut petisi perceraian, yang salinannya dikirim ke AFP.

Dia juga memerlukan dukungan pasangan dan untuk aktor-sutradara Eastwood diharuskan membayar seluruh biaya hukum.

Laporan-laporan muncul pada Agustus bahwa Dina Eastwood ingin mengajukan gugatan cerai, tetapi tidak ada konfirmasi pada saat itu, atau dokumen hukum yang diajukan.

Majalah People melaporkan bahwa dia mengajukan surat untuk perpisahan secara hukum pada 7 Oktober, tetapi kemudian menarik kembali, sebelum mengajukan surat cerai penuh pada pekan ini.

"Ini benar-benar menyedihkan," kata sumber majalah itu ketika mengkonfirmasikan perpecahan pasangan selebriti itu bulan lalu, dan menambahkan: "Mereka adalah mitra besar selama bertahun-tahun".

Majalah itu mengatakan bahwa bintang kawakan tersebut terlibat kencan dengan Erica Fisher, yang sudah tinggal di rumahnya di daerah Los Angeles dan sering terlihat mengendarai Mercedes Benz Eastwood di sekitar kota.

Laporan-laporan media menyatakan bahwa Dina Eastwood kemudian terlibat kencan dengan mantan suami Erica Fisher, Scott Fisher.

Pernikahan tersebut mulai mendekati perpisahan ketika Dina meluncurkan TV reality show "Mrs Eastwood and Company," yang menampilkan dirinya dan dua putri Clint. Aktor ini muncul sesekali, tetapi muncul dengan suasana tak nyaman.

"Clint sangat marah mengenai acara itu," kata seorang sumber yang dekat dengan Eastwood kepada People.

"Ini bertentangan dengan semua yang dia inginkan: dia sangat pribadi, dan dia menghadirkan anak-anaknya di TV Itu bukan saat yang menyenangkan bagi mereka..."

Eastwood telah menikah sekali sebelumnya, dan memiliki delapan anak dengan enam wanita yang berbeda, menurut situs industri film IMDb.

Dia telah memenangkan empat Oscar selama lebih dari setengah abad berkarir, termasuk film paling baru terbaik dan sutradara terbaik untuk filmnya "Million Dollar Baby" pada tahun 2004.

Dia menyabet dua Academy Award yang sama pada tahun 1992 untuk filmnya "Unforgiven."
(AK)


Istri Clint Eastwood ajukan gugat cerai
sorce

Inspirasi Bali di busana rancangan desainer Billy Tjong

Inspirasi Bali di busana rancangan desainer Billy Tjong

Jakarta (ANTARA News) - Perancang Billy Tjong membawa nuansa Bali dalam kain-kain rancangannya di ajang Jakarta Fashion Week 2014, Kamis malam.

Melalui koleksinya, Billy ingin menghadirkan busana yang terinspirasi dari pelukis Belanda Rudolph Bonnet yang membuat karya tentang masyarakat Bali di masa lampau.

Kali ini, perancang yang memenangkan beragam perlombaan seperti Concours International des Jeunes Creatures de Mode (2003) itu memadukan teknik fotografi dan mode untuk menghadirkan potret Bali saat ini dalam koleksi "Leven" yang berarti "kehidupan" dalam bahasa Belanda.

Billy mengemukakan banyak perubahan yang diterapkannya kali ini sehingga koleksi "Leven" berbeda dari karyanya sebelumnya. Baik itu dari soal warna hingga siluet.

"Saya ambil warna dari lukisan Rudolph yang cenderung kusam seperti monokromatik, sephia, hijau telur asin, pink pale, dusty pink. Biasanya saya pakai warna strong, jadi ini di luar kebiasaan," tutur Billy semalam.

Sebanyak 20 koleksi Billy terbagi dalam tiga dominasi warna, yaitu putih, hitam, dan warna cerah. Dia mengusung garis sederhana dengan gaun bersiluet A line dan H line, gaun berpotongan lurus, loose tube dress, rok panjang dan blazer yang diwarnai nuansa Bali lewat motif printing lewat fotografi dan lukisan cat air karya Billy.

"Kali ini aku juga banyak baju berpotongan loose, biasanya kan bajuku banyak yang ketat dan terbuka. Sekarang saya membebaskan wanita dari keketatan itu," imbuhnya.

Dia menyajikan potret dan lukisan para penari Bali, wanita Bali, hingga penari kecak di bahan dasar busananya yang menggunakan kain bertekstur ringan seperti satin, tweed, organdi, dan chiffon.


Inspirasi Bali di busana rancangan desainer Billy Tjong
Hiburan - Gaya Hidup

Yenny Wahid harap kontes kecantikan bernilai kemampuan

Yenny Wahid harap kontes kecantikan bernilai kemampuan

Jakarta (ANTARA News) - Beragam kontes kecantikan di Indonesia kerap menimbulkan pro dan kontra di masyarakat, termasuk bagi Yenny Wahid. Namun, agama bukanlah alasan mengapa dia tidak mendukung kontes kecantikan.

"Kontes yang menekankan pada fisik saja dapat berakibat negatif pada anak perempuan," ujarnya ditemui di Jakarta Fashion Week 2014, Kamis.

Menurut putri dari Presiden keempat RI Abdurrahman Wahid itu, standar penilaian kontes yang bertumpu pada kecantikan semata dapat menimbulkan "body image disorder".

Artinya, orang-orang hanya mengukur kecantikan berdasar satu standar ideal saja. Yang berbahaya adalah bila para perempuan yang merasa tidak memenuhi standar ideal itu menjadi rendah diri.

"Jika tidak memiliki kulit putih, hidung mancung, badan tinggi merasa rendah diri. Akhirnya tidak bisa menerima dirinya apa adanya dan minta operasi plastik," paparnya.

Oleh karena itu, dia berharap standar penilaian dari kontes kecantikan dapat menitikberatkan pada kemampuan dan pengetahuan kontestan.

"Ke depannya nanti pemenang kontes kecantikan bisa orang yang punya kemampuan luar biasa melebihi penilaian fisiknya," harap dia. (*)


Yenny Wahid harap kontes kecantikan bernilai kemampuan
Hiburan - Gaya Hidup

Yenny Wahid pamer rancangan Indonesia di luar negeri

Yenny Wahid pamer rancangan Indonesia di luar negeri

Jakarta (ANTARA News) - Yenny Wahid mendukung karya perancang tanah air dengan mengenakan busana-busana buatan mereka, termasuk saat dia bepergian ke luar negeri.

"Apalagi kalau keluar negeri, sengaja bawa baju mereka biar ditanya 'Siapa yang bikin?'" ungkap putri kedua Presiden keempat RI Abdurrahman Wahid itu di Jakarta Fashion Week 2014, Kamis.

Perempuan bernama lengkap Zannuba Ariffah Chafsoh Rahman Wahid itu mengaku bangga pada kemampuan perancang Indonesia yang disebutnya sejajar dengan perancang dunia papan atas.

"Mereka punya kualitas dan kreativitas serta kemampuan membaca pasar yang luar biasa, saya super bangga," ujar perempuan yang menggemari karya perancang Sebastian Gunawan, Ghea Panggabean, Edward Hutabarat, dan Auguste Soesastro.

Dia juga menyebutkan bahwa Indonesia memiliki peluang besar untuk mengembangkan fashion muslimah.

"Tidak seperti di negara Islam lain yang dibatasi model dan warna tertentu, untuk kreativitas bisa setinggi langit," papar perempuan yang sedang mengandung anak ketiga itu.

Dia menegaskan, mode adalah sarana untuk menerima setiap gaya orang lain tanpa harus menghakimi, termasuk beragam pendapat pro kontra soal fashion muslimah yang kerap disebut tidak sesuai tuntunan agama.

"Syar'i itu definisinya apa? Definisinya banyak dan berbeda dari setiap ulama. Terima saja orang mau mengekspresikan hijab seperti apa, jangan memaksakan kehendak kita pada orang lain," tuturnya. (*)



Yenny Wahid pamer rancangan Indonesia di luar negeri
Hiburan - Gaya Hidup

Wednesday, October 23, 2013

Rossa dapat gelar datuk dari Sultan Pahang

Rossa dapat gelar datuk dari Sultan Pahang

Kuala Lumpur (ANTARA News) - Penyanyi Rossa mendapat anugerah Darjah Indera Mahkota Pahang (DIMP) dari Sultan Pahang, Malaysia, dan berhak menyandang gelar Datuk.

Penyanyi asal Sumedang, Jawa Barat, bernama lengkap Sri Rossa Roslaina Handayani itu menerima anugerah tersebut bersama 643 orang lain dalam rangka ulang tahun keputeraan Sultan Pahang, Sultan Ahmad Shah, yang ke-83 pada Kamis.

Penghargaan tersebut juga diberikan kepada penyanyi pop Malaysia Jamal Ubaidillah Ali atau Jamal Abdillah, demikian seperti dilansir kantor berita Malaysia, Bernama.


Rossa (35), yang aktif menyanyi sejak tahun 1988, antara lain dikenal dengan lagu-lagu populer seperti  "Atas Nama Cinta", "Ayat-Ayat Cinta", dan "Aku Bukanlah Untukmu".

Ia mendapatkan sejumlah penghargaan musik di Indonesia dan mendapatkan Anugrah Industri Muzik Malaysia tahun 2008 untuk lagu "Terlalu Cinta", tahun 2009 untuk lagu "Ayat-Ayat Cinta" dan tahun 2011 untuk lagu "Ku Menunggu."


Sementara Jamal, yang dijuluki "King of Pop" di negaranya, memulai karir menyanyi tahun 1973 dan sampai sekarang masih aktif di dunia hiburan lokal.

Selain menyanyi, artis asal Perak yang namanya berkibar setelah menjuarai kontes Bintang RTM tahun 1979 itu membintangi beberapa film seperti "Azura" juga "Kekasih Awal Dan Akhir".

(N006)



Rossa dapat gelar datuk dari Sultan Pahang
sorce

Gaya busana masa kini lebih individual

Gaya busana masa kini lebih individual

Oscar Lawalata (FOTO ANTARA/Paramayuda)

Editor: Desy Saputra

COPYRIGHT © 2013

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Nama  
Email  
Komentar
  Security Code Masukkan karakter yang terdapat pada gambar
       
   

Gaya busana masa kini lebih individual
Hiburan - Gaya Hidup

Diva menginspirasi karya Hengki Kawilarang

Diva menginspirasi karya Hengki Kawilarang

Jakarta (ANTARA News) - Perancang Hengki Kawilarang mengaku karya-karyanya yang ditampilkan di ajang Jakarta Fashion Week 2014, terinspirasi dari kehidupan beberapa diva beserta segala intrik drama queen-nya.

"Baju-baju kali ini terinspirasi dari para diva. Hampir 12 tahun berkecimpung di backstage-nya, dari tur, road show mereka, semua menginspirasi," kata Hengki dalam jumpa pers disela pameran tunggalnya di JFW 2014 di Jakarta, Rabu.

Dalam pagelaran yang bertema "Diva" ini, Hengki menampilkan koleksi desain busana cocktail dress dan evening gown dengan warna perak dan emas yang ditambah warna merah, ungu dan hitam.

Hengki membaurkan efek sparkling, elegan, dan romantis dalam koleksinya itu.

Hengki menggunakan sejumlah bahan dalam hasil rancangannya kali ini yakni sequin, velvet, lace, brokat, tafetta, organdy ,dan chiffon dengan detil berkilau, fringe, pearly dan bebatuan.

"Ada tambahan glittering,taburan kristal, mutiara, payet dengan bahan-bahan unik," tambahnya.

Beberapa artis ibukota terlihat hadir dalam pagelaran Hengki ini, di antaranya Krisdayanti, Titi DJ, Denada, Syahrini,Vicky Shu, dan Mayang Sari.

Pengunjung terlihat memadati seluruh venue yang disediakan panitia JFW 2014 pada pagelaran tunggal Hengki yang digelar sekitar pukul 17.00 WIB.

Beberapa bahkan tak dapat memasuki venue karena kapasitas telah penuh.


Diva menginspirasi karya Hengki Kawilarang
Hiburan - Gaya Hidup

Inspirasi Diva pada desain Hengki Kawilarang

Inspirasi Diva pada desain Hengki Kawilarang

Jakarta (ANTARA News) - Perancang Hengki Kawilarang mengaku karya-karyanya yang ditampilkan di ajang Jakarta Fashion Week 2014, terinspirasi dari kehidupan beberapa diva beserta segala intrik drama queen-nya.

"Baju-baju kali ini terinspirasi dari para diva. Hampir 12 tahun berkecimpung di backstage-nya, dari tur, road show mereka, semua menginspirasi," kata Hengki dalam jumpa pers disela pameran tunggalnya di JFW 2014 di Jakarta, Rabu.

Dalam pagelaran yang bertema "Diva" ini, Hengki menampilkan koleksi desain busana cocktail dress dan evening gown dengan warna perak dan emas yang ditambah warna merah, ungu dan hitam.

Hengki membaurkan efek sparkling, elegan, dan romantis dalam koleksinya itu.

Hengki menggunakan sejumlah bahan dalam hasil rancangannya kali ini yakni sequin, velvet, lace, brokat, tafetta, organdy ,dan chiffon dengan detil berkilau, fringe, pearly dan bebatuan.

"Ada tambahan glittering,taburan kristal, mutiara, payet dengan bahan-bahan unik," tambahnya.

Beberapa artis ibukota terlihat hadir dalam pagelaran Hengki ini, di antaranya Krisdayanti, Titi DJ, Denada, Syahrini,Vicky Shu, dan Mayang Sari.

Pengunjung terlihat memadati seluruh venue yang disediakan panitia JFW 2014 pada pagelaran tunggal Hengki yang digelar sekitar pukul 17.00 WIB.

Beberapa bahkan tak dapat memasuki venue karena kapasitas telah penuh.


Inspirasi Diva pada desain Hengki Kawilarang
Hiburan - Gaya Hidup

Risty Tagor pamerkan motif batik Batak di JFW 2014

Risty Tagor pamerkan motif batik Batak di JFW 2014

Jakarta (ANTARA News) - Artis sekaligus penyanyi dan desainer muda,Risty Tagor memamerkan desain busana muslim dengan motif batik Batak dalam pagelaran bertajuk "Masterpiece of Batik Ethnic" di ajang Jakarta Fashion Week (JFW) 2014, Rabu.

Dalam pagelaran desain pertamanya ini Risty menampilkan 16 model busana yang terdiri dari tiga motif batik Batak yakni motif sulur-suluran atau akar pohon yang merambat, motif geometri modern dan motif ulos.

Ke 16 model busana ini terbagi atas tiga nuansa warna, yaitu Gorga Colourful, untuk mereka yang energik dan ceria. Nuansa warna yang digunakan antaranya biru langit, merah muda, kuning dan oranye.

Gorga Mature untuk mereka yang mencintai warna alam dan gaya yang simpel; dan Gorga Glam untuk mereka yang menyukai warna-warna glamour seperti warna emas. Risty memilih tema "Gorgeous Gorga" dalam pagelaran kali ini.

Gorgeous Gorga merupakan motif batik Batak yang dituangkan dalam sentuhan desain busana muslim. Gorga sendiri dalam bahasa Batak berarti motif.

Dalam karyanya kali ini, Risty mengaku sengaja memilih motif batak karena sesuai dengan daerah asalnya. Kain-kain yang digunakan untuk desain kali ini yaitu Sutra Chifon, Sutra Krep, Thai silk katun dan Chifon.

Pada pagelaran pertama desain, Risty mengaku mengerjakan semua bagian dalam karya desain pertamanya ini, seperti gambar dan material bahan.

"Jadi kali ini mulai dari gambar, material batik inipun semua Aku yang desain," katanya dalam jumpa pers di Jakarta.

Dalam pagelaran bertajuk Masterpiece of Batik Ethnic di JFW 2014 ini, koleksi desain busana Risty tampil bersama dengan koleksi desain dua perancang lain yakni Qonita Gholib dan Tika Huza. Melalui pagelaran bertajuk Masterpiece of Batik Ethnic ini ketiganya ingin menonjolkan kecantikan dan keetnikan ragam batik yang pada masing-masing koleksinya memiliki ciri khas tersendiri.(*)


Risty Tagor pamerkan motif batik Batak di JFW 2014
Hiburan - Gaya Hidup

Novia Indriani akan ikut ajang Miss Grand International

Novia Indriani akan ikut ajang Miss Grand International

Jakarta (ANTARA News) - Pemenang Runner Up III ajang Putri Indonesia 2013, Novia Indriani Mamuaya akan mengikuti kontes internasional, Miss Grand International 2013 di Bangkok, Thailand.

Ketua Dewan Pembina Yayasan Puteri Indonesia (YPI), Putri K Wardani mengatakan Novia akan berangkat ke Thailand pada 2 November 2013 untuk mengikuti kontes tersebut.

"Semoga di ajang Miss Grand International 2013 ini, Novia dapat memberikan hasil yang terbaik untuk bangsa Indonesia," kata Putri di Jakarta Pusat, Rabu.

Sebelum berangkat, Novia akan menyiapkan diri baik secara mental maupun fisik guna mengikuti pemilihan Miss Grand International yang menitikberatkan pada masalah perdamaian dan anti kekerasan di dunia itu.

"Karena fokus pada anti-kekerasan dan perdamaian, kami juga memberikan pembekalan soal penyebab kekerasan," katanya.

Ia menjelaskan persiapan yang dilakukan diantaranya berupa pembekalan isu, mengikuti kelas bahasa Inggris dan berlatih untuk berbicara di hadapan publik, serta persiapan fisik seperti perawatan tubuh dan rambut.

Lebih lanjut Putri mengatakan dalam ajang tersebut, Novia juga akan mengemban "misi" yakni memperkenalkan kebudayaan Indonesia lewat pakaian, aksesoris, hingga tata rias yang digunakannya.

"Kami menekankan agar Novia menjiwai setiap pakaian yang ia pakai," katanya.

Sementara itu, Novia berharap keikutsertaannya dalam ajang Miss Grand International ini bisa mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional.

"Saya mau all out, apa yang sudah dibekali oleh YPI," katanya.

Miss Grand International baru kali ini diadakan yang diprakarsai oleh Thailand, didirikan oleh Nawat Itsaragil dengan misi untuk menjaga perdamaian.


Novia Indriani akan ikut ajang Miss Grand International
Hiburan - Gaya Hidup

Novia Indriani akan ikuti ajang Miss Grand International

Novia Indriani akan ikuti ajang Miss Grand International

Jakarta (ANTARA News) - Pemenang Runner Up III ajang Putri Indonesia 2013, Novia Indriani Mamuaya akan mengikuti kontes internasional, Miss Grand International 2013 di Bangkok, Thailand.

Ketua Dewan Pembina Yayasan Puteri Indonesia (YPI), Putri K Wardani mengatakan Novia akan berangkat ke Thailand pada 2 November 2013 untuk mengikuti kontes tersebut.

"Semoga di ajang Miss Grand International 2013 ini, Novia dapat memberikan hasil yang terbaik untuk bangsa Indonesia," kata Putri di Jakarta Pusat, Rabu.

Sebelum berangkat, Novia akan menyiapkan diri baik secara mental maupun fisik guna mengikuti pemilihan Miss Grand International yang menitikberatkan pada masalah perdamaian dan anti kekerasan di dunia itu.

"Karena fokus pada anti-kekerasan dan perdamaian, kami juga memberikan pembekalan soal penyebab kekerasan," katanya.

Ia menjelaskan persiapan yang dilakukan diantaranya berupa pembekalan isu, mengikuti kelas bahasa Inggris dan berlatih untuk berbicara di hadapan publik, serta persiapan fisik seperti perawatan tubuh dan rambut.

Lebih lanjut Putri mengatakan dalam ajang tersebut, Novia juga akan mengemban "misi" yakni memperkenalkan kebudayaan Indonesia lewat pakaian, aksesoris, hingga tata rias yang digunakannya.

"Kami menekankan agar Novia menjiwai setiap pakaian yang ia pakai," katanya.

Sementara itu, Novia berharap keikutsertaannya dalam ajang Miss Grand International ini bisa mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional.

"Saya mau all out, apa yang sudah dibekali oleh YPI," katanya.

Miss Grand International baru kali ini diadakan yang diprakarsai oleh Thailand, didirikan oleh Nawat Itsaragil dengan misi untuk menjaga perdamaian.


Novia Indriani akan ikuti ajang Miss Grand International
Hiburan - Gaya Hidup

Zivanna Letisha antirokok

Zivanna Letisha antirokok

(ANTARA News/ Nanien Yuniar)

Jakarta (ANTARA News) - Zivanna Letisha tidak ikut merokok meskipun hal itu lumrah  di dunia hiburan.

Puteri Indonesia 2008 tersebut punya pendirian teguh meski banyak perokok di lingkungannya.

Editor: Aditia Maruli

COPYRIGHT © 2013

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Nama  
Email  
Komentar
  Security Code Masukkan karakter yang terdapat pada gambar
       
   

Zivanna Letisha antirokok
sorce

Tuesday, October 22, 2013

Oscar Lawalata: tren masa kini tidak mendikte

Oscar Lawalata: tren masa kini tidak mendikte

Oscar Lawalata (FOTO ANTARA/Paramayuda)

Dia menilai, setiap kain Indonesia berpotensi menjadi tren fashion mengingat motifnya yang bervariasi dari tiap daerah.

Justru, baginya yang menjadi tantangan adalah menjaga kepopuleran kain nusantara yang sudah dikenal seperti batik.

Editor: Aditia Maruli

COPYRIGHT © 2013

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Nama  
Email  
Komentar
  Security Code Masukkan karakter yang terdapat pada gambar
       
   

Oscar Lawalata: tren masa kini tidak mendikte
Hiburan - Gaya Hidup

Zivanna Letisha anti rokok

Zivanna Letisha anti rokok

(ANTARA News/ Nanien Yuniar)

Jakarta (ANTARA News) - Zivanna Letisha tidak ikut merokok meskipun hal itu lumrah  di dunia hiburan.

Puteri Indonesia 2008 tersebut punya pendirian teguh meski banyak perokok di lingkungannya.

Editor: Aditia Maruli

COPYRIGHT © 2013

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Nama  
Email  
Komentar
  Security Code Masukkan karakter yang terdapat pada gambar
       
   

Zivanna Letisha anti rokok
sorce

Oscar Lawalata meracik kain Indonesia

Oscar Lawalata meracik kain Indonesia

Rancangan Oscar Lawalata di Jakarta Fashion Week 2014 (ANTARA News/ Nanien Yuniar)

Oleh karena itu, Oscar mengolah ragam kain seperti songket Bali, tenun ikat Nusa Tenggara Timur, sutera Makassar, dan motif Kalimantan menjadi pakaian siap pakai untuk sehari-hari yang tetap terlihat modern.

Kain-kain berwarna-warni itu dibuat menjadi rok, terusan berpotongan sederhana, atau dijadikan blus yang dipadankan dengan celana.

Editor: Aditia Maruli

COPYRIGHT © 2013

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Nama  
Email  
Komentar
  Security Code Masukkan karakter yang terdapat pada gambar
       
   

Oscar Lawalata meracik kain Indonesia
Hiburan - Gaya Hidup

Royal wedding Keraton Yogya tarik perhatian media Inggris

Royal wedding Keraton Yogya tarik perhatian media Inggris

London (ANTARA News) - Upacara pernikahan putri keempat Sultan Hamengkubuwono X, Gusti Kanjeng Ratu Hayu (29) dengan Kanjeng Pangeran Haryo Notonegoro menarik perhatian media masa di Inggris.

Media masa di Inggris seperti Daily Mail dalam laporannya Selasa menuliskan "Demam royal wedding melanda Indonesia, Putri keempat Sultan melangsungkan pernikahan yang mewah selama tiga hari. Royal wedding fever grips Indonesia as the Sultan`s fourth daughter prepares to wed in lavish three-day affair."

Laporan yang dibuat Reporter Daily Mail dengan beberapa foto disebutkan Gusti Kanjeng Ratu Hayu, putri keempat Sultan Hamengkubuwono X menikahi Kanjeng Pangeran Haryo Notonegoro setelah berpacaran selama sepuluh tahun.

Disebutkan kedua mempelai bertemu dalam acara reuni sekolah tinggi dan menjalin kasih selama mereka menuntut ilmu di universitas di Washington dan di New Jersey Amerika Serikat.

Dalam salah satu photo terlihat putri Sultan Hamengkubuwono X , Gusti Kanjeng Ratu Hayu, sedang berlutut saat ia menerima berkat ayahnya.

Foto lainnya saat Gusti Kanjeng Ratu Hayu dimandikan oleh ibunya Gusti Kanjeng Ratu Hemas, selama mandi ritual, dikenal sebagai ritual `siraman ` di Bangsal Keputren di Kraton.

Juga foto saat pengantin pria KPH Notonegoro dengan mengenakan kemeja beskap berwarna putih tiba dengan keluarganya pada hari Senin di Kraton sebagai bagian dari perayaan royal wedding.

Disebutkan ibunda Ratu Hayu menitipkan putrinya kepada KPH Notonegoro yang lahir dengan nama Angger Pribadi Nugroho, pria yang sekarang bekerja untuk PBB di New York City, mendapat nama Notonegoro untuk pernikahannya.

Upacara pernikahan yang megah selama tiga hari dengan puncaknya Rabu dimana janji setia putri dan pangeran itu telah menjadi berita yang menyebar ke seluruh dunia melalui media maya di Internet.

Parade pernikahan Rabu akan mencakup 12 kereta kerajaan yang ditarik kuda dan sekitar 750 tamu termasuk para diplomat dan perwakilan asing yang ada di Indonesia yang beruntung menerima undangan dalam upacara pernikahan yang berlangsung di istana dan sekitar 1.500 undangan lainnya dalam upacara penerimaan yang berikut.

Dalam artikel koran terkemuka di Inggris itu juga terlihat pengantin pria mengikuti upacara siraman dengan air sama dimurnikan dalam ruangan yang penuh dengan bunga-bunga segar dan kemegahan.

Begitupun foto saat Putri Hayu yang ditutupi dengan jubah bunga mengikuti upacara pemurnian ritual air yang dilakukan ibu pengantin wanita di kamar harum penuh dengan bunga-bunga segar.

KPH Notonegoro adalah putra tertua dari tiga bersaudara tiba dengan kereta ke istana pada hari Senin dan akan mengikuti upacara utama Rabu yang menampilkan 12 kereta kencana kerajaan sebagai bagian dari parade.

Kedua pengantin berlutut di kaki ayahnya untuk berkat tradisional. Putri Hayu, anak keempat dari lima anak perempuan meminta restu orangtuanya setidaknya dua kali pada hari Senin dan terlihat dalam foto berlutut di kaki ayahnya di Kraton sedangkan ibunya duduk di sampingnya.

Dalam Daily Mail online juga terdapat foto para relawan di Kraton yang ikut membantu mempersiapkan perayaan dengan memasang hiasan janur. Disebutkan kedua pasangan menutut ilmu di sekolah yang sama saat remaja dan berpisah selama 10 tahun dan bertemu kembali.

Tradisi di kerajaan yang menganut monogami yang menjadi tradisi di Kraton, ayah pengantin wanita Sultan tidak mempraktikkan poligami, Hamengkubuwono X hanya memiliki satu istri. Lahir pada tahun 1948 , Sultan tidak hanya raja saat ini . Ia saat ini juga menjadi gubernur terpilih, setelah memenangkan kursi pada tahun 1998 . (ZG)


Royal wedding Keraton Yogya tarik perhatian media Inggris
Hiburan - Gaya Hidup

Agar bibir hitam tetap menawan dibalut lipstik

Agar bibir hitam tetap menawan dibalut lipstik

Jakarta (ANTARA News) - Garis bibir yang terlihat hitam bukanlah halangan untuk tampil menawan dengan balutan lipstik. Dengan langkah-langkah tertentu, kekurangan pada bibir dapat disamarkan sehingga dandanan terlihat sempurna.

Make up artist Yulia Puspita menjelaskan, pertama-tama pemilik bibir hitam harus membubuhkan concealer atau compact foundation. "Ratakan dengan lip brush, setelah itu tambahkan bedak tabur agar bibir lebih ter-cover," kata make up artist The Body Shop di Jakarta Fashion Week 2014, Selasa.

Selanjutnya, ulaskan lip liner tepat di garis bibir dan ratakan lipstik dari garis bibir ke bagian dalam dengan lip brush.

Untuk bibir tipis, pakailah lip liner di atas garis bibir agar terlihat lebih berisi. Sementara pemilik bibir tebal disarankan untuk mengulaskan lip liner di dalam garis bibir agar tidak terlihat terlalu tebal. (*)


Agar bibir hitam tetap menawan dibalut lipstik
Hiburan - Gaya Hidup

Tina Toon tidak suka pakai make up

Tina Toon tidak suka pakai make up

Jakarta (ANTARA News) - Mantan penyanyi cilik Tina Toon lebih suka tampil tanpa make up di kehidupan sehari-hari, meskipun profesinya sebagai penampil menuntutnya untuk berdandan di saat-saat tertentu.

Bagi gadis bernama lengkap Agustina Hermanto, make up merupakan hal yang sangat penting bagi penampil.

"Aku lebih suka yang soft, tapi kalau nyanyi kan butuhnya yang full. Kalau sehari-hari sih aku enggak suka pakai make up," ujar Tina di Jakarta Fashion Week 2014, Selasa.

Untuk perawatan wajah, pelantun "Bolo Bolo" tidak repot-repot pergi ke dokter kulit.

Dia lebih memilih perawatan sendiri, dokter hanya dibutuhkan bila kondisi wajahnya sudah tidak bisa ditangani sendiri.

"Kalau misalnya jerawat wajar, kalau tambah stress ya makin banyak. Jadi yang penting bersih," imbuh penyanyi yang sedang menyiapkan lagu baru itu. (*)


Tina Toon tidak suka pakai make up
sorce

Jajang C. Noer pernah momong anak saat latihan teater

Jajang C. Noer pernah momong anak saat latihan teater

Jakarta (ANTARA News) - Aktris Jajang C. Noer mengenang masa-masa latihan saat ia terlibat pementasan bersama Teater Koma.

Saat sedang mempersiapkan lakon "Dul Kocek" tahun 1982, suaminya almarhum Arifin C Noer melarangnya pergi bila Nazyra, putri mereka yang saat itu berusia tiga tahun, menangis.

"Yaudah saya angkat ke panggung, gendong, apa boleh buat. Itu lagi latihan. Pas (pentas) beneran ya nggak bisa," kenang Jajang yang ditemui di acara konferensi pers Teater Koma "Ibu", di Galeri Indonesia Kaya, Selasa.

Jajang mengenang berlatih untuk suatu pementasan bersama Teater Koma butuh waktu dua setengah bulan, itu pun paling singkat. Mendekati hari pementasan, latihan pun makin intensif. Akhir pekan pun tetap dipakai untuk latihan.

"Begitulah teater, harus ajeg latihannya. Nggak bisa cuma 2 minggu," jelasnya.

Aktor atau aktris yang terlibat pementasan teater terbiasa latihan sebelum tampil.

"Orang suka bilang, orang teater mainnya bagus, itu karena kami biasa latihan," katanya.

"Bukan karena kami spesial, karena kami biasa latihan," tegasnya.

Latihan penuh itu yang membuatnya kerap ditolak sutradara Teater Koma, Nano Riantiarno. Menurut Jajang, latihan bersama Teater Koma ketika mempersiapkan suatu pertunjukan berlangsung setiap hari.

"Makanya saya jarang main sekarang karena banyak kerjaan. Ditolak terus sama Nano padahal pingin banget," katanya.

Jajang C. Noer mengaku terakhir kali pentas bersama Teater Koma adalah untuk "Samson dan Delilah" sekitar tahun 2000.(*)


Jajang C. Noer pernah momong anak saat latihan teater
sorce