Friday, July 5, 2013

ICW: 44 Persen Anggota DPR Berlatar Belakang Pengusaha

ICW: 44 Persen Anggota DPR Berlatar Belakang Pengusaha

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Peneliti Indonesia Corruption Watch (ICW) Donal Fariz menyatakan, mayoritas anggota DPR berlatar belakang pengusaha. Tak heran, banyak kasus korupsi yang terjadi berlatar belakang bisnis.

"44 persen anggota DPR pengusaha. Pengusaha masuk parlemen, agendanya bisnis. Kasus korupsi yang terjadi berlatar belakang bisnis," kata Donal dalam deklarasi Posko Gotong Royong untuk Caleg Bersih di Jakarta, Jumat (5/7/2013).

Donal menuturkan, DPR butuh orang yang memiliki integritas, agar korupsi bisa dihilangkan. Dari data PPATK, ada 2.000 transaksi keuangan yang melibatkan anggota DPR.

"Untuk itu, kami butuh banyak orang baik yang masuk parlemen, agar tidak ada Hambalang, Century, dan 2.000 kasus transaksi mencurigakan selanjutnya," tuturnya.

Donal memaparkan, menjadi anggota DPR harus siap dikritik. Anggota Dewan jangan hanya mau mengkritik, untuk menciptakan demokrasi.

"Bukan kalau dikritik langsung lapor polisi," sindirnya. (*)

Baca Juga:


anda membaca berita Nasional ICW: 44 Persen Anggota DPR Berlatar Belakang Pengusaha yang bersumber dari

No comments:

Post a Comment