Saturday, July 6, 2013

JKT48 Bikin Film Layar Lebar  

JKT48 Bikin Film Layar Lebar  

TEMPO.CO, Jakarta - Baru selesai melangsungkan konser di lima kota sekaligus, grup idola JKT48 siap memberikan suatu kejutan lagi dengan memproduksi sebuah film hasil kerja sama dengan Maxima Pictures. Hari ini secara resmi pihak Maxima dan Dentsi Indonesia secara resmi menandatangani kontrak pembuatan film berjudul JKT48 The Movie tersebut.

"Kita memang sudah ada planning. Sejak awal men-develop seenggaknya kita plan buat film di tahun ketiga. Namun, ternyata 10 bulan setelah terbentuk sudah ada penawaran. Itu luar biasa bagi kami," kata Rudi Mulyadi, Ketua Dentsu Indonesia, saat ditemui di Teater JKT48, FX Sudirman, Jakarta, Jumat, 5 Juli 2013.

Awi Suryadi kemudian terpilih sebagai sutradara film JKT 48 The Movie. Awi mengatakan hal ini adalah tantangan baru karena JKT48 punya anggota yang banyak sekali, yakni berjumlah 51 orang.

"Otak saya berpikir, sebagai pembuat film ini. Jadi, tertantang bagimana personel yang banyak ini bisa ditunjukkan dan bagaimana mereka bisa mengeluarkan emosi yang lain dari biasanya ke penonton," kata Awi menjelaskan.

Meski belum mau menjelaskan detil filmnya, pihak Maxima ataupun Dentsu Indonesia berharap film ini bisa memberikan informasi baru agar masyarakat luas bisa mengerti konsep yang dibawa oleh tim grup ini.

"Harapan kami semoga film ini dapat menginspirasi, bermimpilah dan mengejar mimpi itu," kata Rudi menambahkan.

Menurut rencana, nantinya film ini juga akan ditayangkan di negara-negara tentang seperti Singapura, Malaysia, Hongkong, Taiwan, dan Cina.

NANDA HADIYANTI


anda membaca berita hiburan JKT48 Bikin Film Layar Lebar   yang bersumber dari

No comments:

Post a Comment